Kamis, 20 Agustus 2015

EBOOK GRATIS: Untukmu Pecinta Craft Berbentuk Burung Hantu, lv: Dasar

Setiap dari kita pastinya punya sesuatu yang disukai kan dear? Entah itu tokoh kartun, pahlawan nasional, ataupun figur-figur tertentu. Kali ini Kian Kain akan memberikan sesuatu khusus untuk kamu pecinta craft berbentuk burung hantu!

1. Mencari Inspirasi dari Majalah Tickle The Imagination





















Kalau kita mengupas majalah dari luar negeri biasanya banyak hal yang dapat menjadi inspirasi untuk kita. Misalnya seperti majalah Tickle The Imagination, pengambilan foto yang mereka lakukan selalu tampak menarik dan cantik. Hal ini bisa kita contoh untuk memfoto produk kita lho dear, karena tampak visual itu sangat penting, karena manusia biasanya selalu melihat sesuatu dari kesan pertama. Begitu juga ketika kita menjual sesuatu, ciptakanlah kesan yang menarik dari awal. So, mulai sekarang yuk lebih perhatikan pengambilan foto kita!

Selanjutnya, kebanyakan dari mereka lebih memperbanyak konten visual berupa gambar/foto daripada tulisan. Hal ini juga berdampak pada manusia yang cenderung cepat lelah kalau melihat tulisan yang terlalu banyak. Dari segi kreatifitas, Kian Kain yakin crafter Indonesia banyak yang memiliki keahlian luar biasa dan bagus-bagus. Namun jangan lupakan keahlian lain yaitu mendekor produkmu sendiri. Hah? Maksudnya gimana tuh? Yap, hal ini sangat berhubungan dengan teknik pengambilan foto tadi, dekorasi yang lain juga harus menunjang produkmu dear. Misalnya kamu bisa menambahkan bunga, tulisan-tulisan, dll. Di postingan selanjutnya Kian Kain akan bahas lebih lanjut ya!


2. Nah, Sekarang Saatnya Kita Berkreasi!










Gambar-gambar diatas adalah inspirasi untuk membuat bantal berbentuk burung hantu dear. Kamu bisa menggunakan berbagai macam perca yang kamu punya, coba padu padankan berbagai macam motif dan warna yang kamu punya. Pastinya akan sangat seru kalau kamu bisa merangkainya menjadi satu kesatuan yang cantik!










Sumber: Google

Nah... itu tadi berbagai macam ulasan tentang craft berbentuk burung hantu. Jadi gemes kan pengen bikin macam-macam.. semoga terinspirasi ya dear. Nantikan ulasan berikutnya ya!

Kamis, 16 Juli 2015

Wow, Inilah Rahasia Pembuatan Keset dengan Metode Anyam!


Saat jalan-jalan ke pasar atau supermarket, kita pasti seringkali intip-intip perabotan rumah tangga. Suka gemes sendiri lihat barang yang lucu, yang cantik, ataupun yang unik kan? Tapi pernahkah kamu membayangkan bagaimana membuat perabotan rumah tangga dengan tangan sendiri? Kali ini, Kian Kain akan membahas salah satu yang mudah yang bisa kamu buat, yaitu Keset dengan metode Anyam!

1. Jangan Buang Kaos Bekas yang Kamu Punya

Bukan zamannya lagi kita suka buang-buangin barang yang masih bisa dimanfaatkan,  kalau masih bisa dibuat sesuatu kenapa harus dibuang? Jika sebelumnya Kian Kain memberikan tips untuk Refashion pakaianmu, kali ini yuk kita coba gunting-gunting kaos bekasmu untuk dijadikan keset!

Kaos bekasmu jangan dibuang dear!
Sumber: Google.com


2. Gunting Kaosmu Menjadi Mie

Setelah mengumpulkan kaos bekas yang kita punya, sekarang saatnya gunting-menggunting! Siapkan gunting khusus kain agar tajam dan potongannya menjadi rapi. Bagaimana sih bentuknya mie kaos itu?

Mie Kaos, bahan untuk anyamanmu nanti
Sumber: Google.com

3. Sebelum Mulai Menganyam, Pastikan Kamu Punya Alatnya

Setelah mie kaos siap, sekarang kita bisa mulai menganyamnya. Horeee, pastikan kamu sudah memiliki alat anyamnya ya. Kalau belum, Kian Kain menyediakannya untuk kamu.

Alat Anyam yang Membantu Anyamanmu Menjadi Kokoh dan Rapi
Daripada pusing buat sendiri atau cari tukang yang bisa buatin, mending langsung pesan ke Kian Kain aja dear. Dijamin harganya nggak jauh beda deh!

4. Nah... Sekarang Saatnya Kita Menganyam!


Proses menganyam ini terbilang cukup unik lho dear, karena metode ini menyimpan berbagai macam teknik, mulai dari yang sangat mudah sampai yang sangat sulit. Kamu masih ingat pelajaran kesenian saat SD bukan? Dulu kita diajarkan teknik yang paling dasar, yaitu menganyam dengan teknik anyaman tunggal. 


Nah, sekarang kita coba aplikasikan ke mie kaos dengan teknik anyam paling mudah ya dear.




5. Ini Dia Beberapa Hasil Keset Anyam Dari Kaos!

Perpaduan warnanya cantik ya?
Kalau kreatif bisa dijadikan tatakan untuk meja lho!
Bahkan bisa jadi bantal!

Masih bingung memanfaatkan kaos bekas kamu? Tentunya nggak dong ya... Sekarang kamu bisa buat keset kamu sendiri dear! Masih bingung dan ingin belajar lebih lanjut? Atau mau pesan alatnya? Bisa kontak admin dibawah ini ya... Semangat kreatif!




Senin, 13 Juli 2015

Tanpa Perlu Bingung Membuang Baju Bekas, Ini 10 Cara Re-Fashion Bajumu!

Baju bekas yang menumpuk di rumah/kosan seringkali membuat kita bingung. Antara ingin memberikannya ke tukang loak atau merasa sayang karena sepertinya masih bisa digunakan. Tapi, minimnya inspirasi membuat kita semakin bingung, baju-baju ini harus diapakan ya? Nggak perlu khawatir, Kian Kain punya cara yang tepat untuk kamu, yaitu Re-Fashion!

Pernah dengar istilah Re-Fashion? Apa sih itu?


Ya, kamu nggak perlu bingung untuk memanfaatkan baju-bajumu yang menumpuk, berikut Kian Kain berikan tipsnya untukmu!

1. Renda Dapat Menjadi Pemanis Sederhana Untuk Bajumu




2. Penambahan Detail Payet Pada Renda Mampu Menambah Cantiknya Baju Bekasmu



3. Menambah Aplikasi Bunga Juga Dapat Membuat Pakaianmu Menjadi Baru!


4. Kamu Bisa Menggunting Sedikit Potongan Lengan Untuk Dijadikan Aplikasi Kepang


5. Berani Melakukan Perubahan Ekstrem? Gunting dan Berikan Karet. Cara ini Dapat Kamu Lakukan!


6. Kamu Juga Bisa Tampil Elegan dengan Penambahan Berbagai Renda Kerut dan Berbeda Warna





7. Tambahkan Sentuhan Mutiara Sintetis dan Kancing Agar Tampilanmu Lebih Elegan




8. Jangan Lupa Beri Sentuhan Pada Kerah dan Rib Bajumu








9. Berkreasi dengan Kancing Bungkus Pelangi Bisa Jadi Pilihan Tepat!


 
 

10. Terakhir, Mix & Match dengan Kain Lain!




Mempunyai baju bekas tak selamanya harus dibuang kan? Sekarang setidaknya kamu punya beberapa inspirasi yang bisa kamu ikuti, selamat berkreasi dear! (FNA)